Wisata Alam : Curug Nangka
Saya suka suasana baru, tempat baru, pengalaman baru, cerita baru (misalnya saat kali pertama ke Lombok). Curug merupakan suasana baru dari Jakarta. Curug merupakan kata yang berasal dari bahasa Sunda yang berarti air terjun (tepatnya air terjun mini). Curug yang akan saya bahas kali ini adalah Curug Nangka. Nama Curug Nangka sendiri dijuluki karena dahulunya di daerah tersebut banyak pohon nangka.
Untuk menjangkau curug nangka dari Jakarta tidaklah sulit, kalian hanya perlu naik KRL menuju stasiun Bogor, lalu berpindah naik angkot yang ke arah BTM (Bogor Trade Mall) lalu berpindah ke angkot yang mengarah ke Ciapus untuk sampai ke Curug Nangka. Biasanya angkot yang mengarah ke Ciapus akan menunggu hingga terisi sebagian hingga penuh untuk berangkat. Saya tidak menyarankan menggunakan kendaraan online karena daerahnya kurang ramah dengan kendaraan online dan biasanya akan dipatok dengan harga yang mahal.
Curug Nangka (yang termasuk bagian remark tahun 2018 saya) menyajikan nuansa kesegaran dari penat dan panasnya Jakarta. Berada di kaki gunung Salak membuat curug Nangka terasa sejuk. Untuk melihat keindahan air terjun mininya, maka saya menyusuri sungai yang arusnya tidak terlalu deras. Trekking ke arah Curug sebenarnya tidak begitu berat namun karena saya baru pertama kali menyusuri sungai berbatu dan licin maka saya tidak ahli. Tak jarang terantuk batu dan terpleset kelicinannya juga.
Di akhir trekking saya disuguhkan dengan pemandangan hijau - hijau dan derasnya air terjun. Tempat ini cocok juga untuk mengistirahatkan sejenak saraf otak dan wujud syukur akan keindahan alam yang masih cukup asri. Enak banget, ditambah segelas Energen. Bahagia itu sederhana !
Jadi bagi penggemar wisata alam, dan yang mulai bosan dengan hiburan yang cuma "emol". Boleh kalian coba kunjungi curug Nangka. Mungkin kalian bisa mendapatkan inspirasi setelah berwisata alam sejenak. Bahkan bisa juga kembali nostalgia dengan berenang dengan sensasi sungai pedesaan di sekitar air terjun nya.
Yuk meluncur and get splash !
Komentar
Posting Komentar